Page 47 - Buku Panduan Siswa
P. 47
PROSEDUR PELAYANAN KESEHATAN
a. Untuk keperluan berobat siswa mencatatkan diri dalam buku berobat yang
disediakan, setelah mendapat izin dari Pembina atau Gumil/Pelatih langsung
menuju ke pos kesehatan Pusdikif.
b.Siswa yang dirujuk berobat ke RS Dustira oleh Siekes Pusdikif diatur sebagai
berikut:
1) Wajib diantar oleh Petugas Kesehatan Pusdikif.
2) Menggunakan kendaraan dinas Pusdikif.
3) Menggunakan pakaian dinas yang berlaku saat itu.
c. Dispensasi bagi siswa untuk tidak mengikuti kegiatan pendidikan
dikeluarkan oleh dokter atau Pakes Pusdikif .
d. Bila Sedang mengikuti pelajaran ada siswa mendadak sakit, maka ia wajib
berobat ke pos kesehatan Pusdikif .
e. Tempat istirahat bagi siswa yang sakit ditentukan oleh Dansatdik
berdasarkan rekomendasi dari Siekes Pusdikif .
f. Bagi Siswa yang berobat selain atas rujukan Siekes Pusdikif di luar tanggung
jawab Pusdikif .